Allah menciptakanku tanpa cela...
dengan mulut yang bisa berbicara lancar,
dengan telinga yang bisa mendengar dengan baik *walaupun kadang2 budi :D*
Alhamdulillahirabbil'alamiin...
Tapi entah berapa banyak orang bahkan mungkin aku yang tidak bisa menjaga pemberian Allah yang satu ini... mulut...
Berapa banyak kata2 yang tidak bermanfaat keluar dari mulut kita?
Bahkan kata2 itu secara tidak sengaja menyakiti hati orang lain?
Sekitar 1 tahun lalu... aku jalan sama temanku...
Gak sengaja aku melakukan kesalahan... gak besar... hanya gak sengaja...
terus dengan gampangnya dia mencaci aku Gu*bL*k banget sih lo...
Memang aku dah jarang banget jalan bareng sama dia...
dan alhamdulillah selama ini aku berteman dengan teman2 yang lembut perkataannya,...
jadi ketika temanku mencaci seperti itu, rasanya aneh... kok bisa ya mulutnya dengan mulus melempar kata2 seperti itu...
Seringkali juga aku membaca komentar2 di media, entah itu komentar artikel, status facebook... dsb.... kok gampang banget ya mengeluarkan kata2 kasar a*j*ng, t*i, dsb sampai perkataan yang menjurus porno...
Seringkali juga aku mendengar ibu2 yang mengomeli anaknya dengan kasarnya...
dan efeknya anak itu terbiasa mengucapkan kata2 itu dalam kesehariannya...
Seringkali aku mendengar lagu2 cacian dari sekelompok pendukung fanatik spt bola yang dengan lancarnya menciptakan lagu penuh dengan cacian dan kata2 kasar....
Aneh...
katanya Indonesia negeri yang ramah...
negeri yang punya tata krama...
tapi ngeliat orang2 itu... benar2 aneh...
Okelah itu hal ekstremnya...
tapi ada juga yang terbiasa bicara lembut... tapi tanpa disadari kata2nya tajam setajam silet... dan itu tidak disadari...
aku rasa mungkin ini yang lebih mengerikan...
ketika tanpa disadari, mulut kita berkata yang tidak enak.. menyinggung perasaan orang lain, memojokkan orang lain dan menganggap dirinya paling benar...
itu yang lebih mengerikan...
karena kata2 itu bisa menujam tajam ke dalam hati...
beberapa hari yang lalu, temanku mencurahkan isi hatinya
yang kesal dengan temannya yang ucapannya dan tingkah lakunya secara tidak langsung menyinggung perasaannya...
padahal orang tersebut biasanya lembut...
akhirnya apa yang kubilang mengerikan terjadi...
berbagai prasangka...
berbagai praduga... yang entah itu benar atau tidak...
sampai akhirnya keputusasaan utk tidak lagi peduli...
dan menyerah pada doa...
aku rasa itu lebih menyeramkan...
Apakah aku, kamu, kita pernah seperti itu?
Kawan, maafkan aku kalau aku pernah berkata yang menyakiti hati kalian...
Please correct me directly...
jangan membicarakanku di belakang...
OKEH...
Mohon maaf lahir dan bathin ^^
No comments:
Post a Comment