Saturday, February 9, 2008

Kesedihan berpasangan dengan kebahagiaan...

"Dan segala sesuatu Kami ciptakan berpasang-pasangan supaya kamu mengingat kebesaran Allah" (Q.S. Adz-Dzaariyaat[51]:49)

Yeps seperti ayat di atas, salah satu hal yang berpasangan adalah kesedihan dan kebahagiaan..

Dikutip dari buku "Kitchen table Melody", Agnes T Harjaningrum:
"Kesedihan akan mengantarkan manusia kepada kekuatan dan kebahagiaan yang mendalam."

From James Scott, seorang psikiater terkenal pernah menyimpulkan:
"Betapa jiwa manusia malah menjadi kuat setelah melewati serangkaian kesedihan"

From Jan Goldstein dalam karyanya yang berjudul Sacred Wounds:
"Duka cita yang mendalam akan menghasilkan banyak sekali kesucian"

From Jalaludin Rumi:
"Hanya melalui jalan kesedihan, melalui penderitaan yang disertai dengan kesabaran,manusia bisa tumbuh menjadi laki-laki(baca:manusia) sejati."

Dari suami Ibu Agnes.T Harjaningrum kepada Agnes:
"Apa pun wajah mereka, wajah sang rasa, entah duka atau cita, mereka hanya meminta kita untuk mensyukurinya, Ma!
Bersyukur dan bersyukur, bahkan kala kita sedang dilanda duka.
Allah hadirkan semua itu bukan tanpa maksud.
Kekuatan di dalam kesedihan itu yang sedang diajarkanNya,Ma!"

"Hanya satu yang Kau pinta, syukur dan hanya bersyukur.
Dengan cara menerimanya sebagai sesuatu yang menawan, walaupun ia si buruk rupa"

Hmm betul juga...
and itu selalu aku alami...
Ketika aku sedang sedih2nya....ada saja kejutan-kejtan manis yang Allah berikan untukku...
kelihatannya kecil mungkin di mata orang, tapi bagiku itu sangat berarti...

Contohnya, ketika aku merasa kehilangan seseorang yang udah aku percaya, dalam waktu singkat Allah memberiku kebahagiaan dengan mempertemukan aku dengan sahabat-sahabat yang udah lama banget nggak berinteraksi...
Mempertemukan aku dengan kawan-kawan baru yang membuat hidupku jauh lebih berwarna.... How wonderful life....^_^

Dan kebetean kemaren (sesuai dengan postingan sebelumnya) juga akhirnya mulai musnah, karena aku dapet penjelasan yang cukup menenangkan hati....
@Least ternyata that person not like a person before..... Yeaahhh masih banyak orang baik kok..... :D

No comments:

Post a Comment